• Memeriksa...
  • Sudah Beda Zaman, Kini Cewek Mandiri Lebih Seksi di Mata Cowok

        Sudah Beda Zaman, Kini Cewek Mandiri Lebih Seksi di Mata Cowok

        Buat kalian para cewek-cewek yang mandiri, cheers!

        “Jadi perempuan jangan terlalu mandiri, karena kesannya kaya nggak butuh laki-laki”.

        Kamu pasti sering banget kan mendengar istilah itu? Padahal menurut logika, tidak ada hubungannya antara perempuan mandiri dengan tidak butuh laki-laki.

        Perempuan mandiri artinya ia bisa memaksimalkan potensi yang ada di dalam dirinya. Termasuk meminimalkan bantuan dari orang lain, karena ia merasa bisa melakukan banyak hal sendiri.

        Tidak terkecuali soal penghasilan. Tapi tahukah kamu, kalau ternyata tidak seperti stigma yang tersebar di masyarakat, perempuan mandiri justru terlihat lebih menarik di mata laki-laki, lho!

        Bahkan, banyak laki-laki menganggap perempuan mandiri itu sangat seksi. Kira-kira apa ya alasannya?

        Melansir dari situs kelascinta.com, berikut adalah beberapa alasan mengapa laki-laki menganggap perempuan mandiri itu sangat seksi:

        BISA DIANDALKAN

        Kelebihan perempuan mandiri di mata laki-laki yang pertama adalah terbukti bisa diandalkan.

        Salah satu kunci hubungan yang langgeng adalah ketika kedua pasangan bisa saling mengerti, percaya, serta mampu bekerja sama dengan baik.

        Bagaimana mau bekerja sama dengan baik kalau seorang perempuan tidak mampu berdiri di kakinya sendiri.

        Ibaratnya, kalau seseorang tidak mampu berdiri sendiri, berarti dia dengan sangat mudahnya akan menyusahkan orang lain.

        Secinta-cintanya laki-laki, mereka tetap saja tidak mau disulitkan oleh pasangannya. Sehingga, punya pasangan yang mandiri adalah hal yang sangat mereka inginkan.

        Termasuk membantunya dalam hal-hal serius. Mereka pasti akan bangga sekali kalau punya pasangan yang bisa diandalkan.

        Tidak hanya sekadar untuk lovey-dovey, tapi kamu juga bisa menjadi sosok yang mungkin pendapatnya bisa dipercaya oleh pasangan.

        PERCAYA DIRI

        Tahu nggak? Laki-laki itu selalu punya rasa bangga kalau bisa mengenalkan pasangannya, kepada lingkungannya terutama teman-temannya.

        Apalagi kalau pasangannya itu bisa terbuka dan mau nge-blend sama teman-temannya. Rasa bangganya pasti akan meningkat.

        Nah hal-hal semacam ini, akan sulit sekali dilakukan kalau pasangannya bukan perempuan yang percaya diri.

        Percaya diri di sini bukan narsis ya, tetapi ia sadar bahwa dirinya punya kualitas yang bisa ditunjukkan supaya pasangannya merasa bangga.

        Sikap-sikap semacam ini, umumnya hanya dimiliki oleh perempuan-perempuan yang mandiri. Kenapa?

        Karena perempuan yang mandiri biasanya punya networking yang luas. Pekerjaannya, juga menuntut dia untuk bertemu dengan banyak orang.

        Orang yang sering bertemu dengan banyak orang, pasti memiliki rasa percaya diri yang tinggi lengkap dengan knowledge yang juga mumpuni.

        Sehingga ia mampu memposisikan dirinya di lingkungan baru dengan baik.

        TAHU MANA YANG PRIORITAS DAN YANG BUKAN

        Perempuan mandiri, biasanya punya pola hidup yang lebih teratur. Tidak terkecuali pola pikirnya.

        Ia bisa dengan mudah menentukan mana-mana saja hal yang harus diprioritaskan dan mana yang tidak.

        Ibaratnya, mereka tahu mana kebutuhan primer dan sekunder. Laki-laki tentu senang kalau punya istri yang punya pola pikir semacam ini. Karena artinya ia punya manajemen diri yang baik.

        (Foto: unsplash.com/wayhomestudio)

        • Suka
        • Bagikan
          • Lapor
        • Memuat artikel lainnya...