• Memeriksa...
  • Fun Fact! Tayangan True Crime Lebih Banyak Ditonton Cewek Dibanding Cowok

        Fun Fact! Tayangan True Crime Lebih Banyak Ditonton Cewek Dibanding Cowok

        Affah iyah? 

        Film atau serial dokumenter, memang punya pesona tersendiri dibandingkan menonton film atau serial yang sifatnya fiksi atau based on true story.

        Kaya di Netflix nih. Ada banyak banget film dokumenter yang sifatnya true crime. Contohnya, Unsolved Mysteries, Crime Scene: The Vanishing of Cecil Hotel, Night Stalker: Hunt For a Serial Killer, House of Secrets, Don't Fuck with Cats dan masih banyak lagi.

        Tapi, ada hal yang lebih menarik dibandingkan kisah cerita true crime ini. Yakni, tahu nggak sih kalau ternyata, orang-orang yang suka menonton serial atau film true crime, lebih banyak ditonton sama perempuan.

        Melansir dari vogue.in, sebuah studi pernah dilakukan oleh seorang pakar psikologi kejahatan dan seorang profesor psikologi di Illinois Wesleyan Univesity bernama Amanda Vicary pada tahun 2019.

        Saat itu, Vicary menganalisa tentang seberapa banyak perempuan yang tertarik untuk menonton serial atau film true crime. Hasilnya? Mengejutkan of course!

        Karena 16 persen perempuan, tertarik pada tayangan tersebut. Penelitian ini turut dijawab oleh penelitian lain yang pernah dilakukan oleh media ABC.

        Menurut mereka, jumlah lonjakan penonton dan podcast true crime, konon berhasil menggaet para perempuan sebanyak 85 persen! Bahkan menurut survei ini, tayangan true crime bisa menambah nafsu makan mereka. What?

        Masih belum puas, Vogue India kemudian menarik riset lain yang menggunakan studi Vicary sebagai basic research. Mereka mewawancarai seorang psikoterapis dan konselor bernama Rhea Gandhi, yang berbasis di Mumbai, India.

        Menurut Gandhi, ada beberapa faktor yang membuat cewek senang menonton dan mendengar tayangan true crime.

        UNDERSTANDING CRIMINAL MINDSET AND PROTECTION THEMSELVES

        Faktor pertama adalah cewek-cewek jadi paham pola pikir pelaku kejahatan lewat tontonan dan audio true crime.

        Apa yang membuat mereka mudah diserang? Bagaimana korban jatuh ke dalam perangkap pelaku? Apa teknik yang digunakan korban untuk melarikan diri? Dan masih banyak lagi.

        Jadi, mereka juga bisa belajar bagaimana caranya melindungi diri mereka sendiri di tengah kehidupan dunia yang "gila" ini.

        BISA MENGUBAH SIKAPNYA DAN BELAJAR SOAL TEKNIK MEMBELA DIRI

        Faktor kedua yang juga bisa jadi pemicu kenapa perempuan suka menonton dan mendengarkan tayangan true crime, adalah karena mereka jadi bisa belajar untuk bersikap.

        Kalau dilihat-lihat, behavior korban sangat memengaruhi tindakan pelaku. Di sisi lain, tayangan true crime bisa membuat mereka belajar soal teknik bertahan diri demi melindungi diri mereka jika suatu hari terlibat dalam sebuah tindak kriminal.

        (Foto: hasil tangkap layar)

        • Suka
        • Bagikan
          • Lapor
        • Memuat artikel lainnya...